Resep Pindang Tulang Iga Khas Palembang
Sumber : Abah Catering Palembang
Bahan yang dihaluskan (tidak terlalu halus) :
Tulang Iga yg bagus 1/2 kg
6 buah bawang merah
3 buah bawang putih
5 batang cabe rawit keriting
5 batang cabe rawit merah
1 jari lengkuas
1 jari kunyit
1/2 jari jahe
2 batang serai
garam, gula pasir secukupnya
Bahan yang tidak dihaluskan :
daun salam
3 buah tomat hijau (kecil)- dibelah 2
asam kandis secukupnya
2 buah belimbing wuluh
1 sdm kecap manis
cara membuat :
rebus tulang iga sampai empuk.
Tumis bumbu yang dihaluskan dgn 2 sdm minyak sampai harum, masukkan ke rebusan iga.
masukkan daun salam, asam kandis, belimbing wuluh, kecap manis, masak dengan api kecil supaya bumbu meresap.
kalau suka yg agak pedas tambahkan cabe rawit utuh ke dlm rebusan tulang.
Bila kira-kira tulang iga telah lembut, masukkan irisan tomat hijau & Tambahkan irisan daun bawang n bwg goreng.
Tips : untuk mengetahui daging tulang iga telah lembut, dagingnya mudah terlepas dari tulangnya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar