Senin, Maret 06, 2017

Ayam Goreng Kremes Suharti

CARA MEMBUAT RESEP AYAM GORENG KREMES SUHARTI


Resep dan Foto : Aneka Resep Nusantara Adobe Sakila
resep ayam goreng kremes suharti

Cara Membuat Resep Ayam Goreng Kremes Suharti

BAHAN-BAHAN AYAM GORENG :

  • Ayam kampung 1 ekor (potong jadi 4 atau 8 bagian sesuai selera)

BUMBU HALUS AYAM GORENG :

  • Garam 1 sendok makan (tambahkan 1/4 sendok teh kalau ngga terlalu suka asin)
  • Bawang putih kating 3 siung
  • Ketumbar 1/2 sendok teh
  • Kemiri 3 butir
  • Chicken powder 1/4 sendok teh (kalau mimin pakai kaldu jamur)
  • Kunyit 1,5 centi meter
  • Lengkuas 1 centi meter
  • Jahe 1 centi meter
  • Sereh dan daun jeruk secukupnya

BAHAN PELAPIS AYAM GORENG :

  • Santan 100 mili liter
  • Tepung tapioka 50 gram
  • Telur 1 butir
  • Garam 1/4 sendok teh

BAHAN MEMBUAT KREMESAN :

  • Tepung tapioka 50 gram
  • Tepung beras 20 gram
  • Air rebusan ayam 425 mili liter
  • Kuning telur 1 butir (atau 1/2 butir telur kocok)
  • Secumput garam

CARA MEMBUAT AYAM GORENG KREMES SUHARTI :

  1. Ayam Presto : Pertama-tama lumuri ayam dengan bumbu halus sampai rata. Susun dalam loyang presto, alasi dengan sereh dan daun jeruk. Tata ayam diloyang presto. Setelah itu tambahkan air di pancinya (seperti mengukus tapi pakai loyang atau bagian panci yang ngga bolong)
  2. Setelah itu tutup presto, masak selama 90 menit dengan menggunakan api sedang. Setelah 90 menit, matikan api, dinginkan. Buka presto, tiriskan ayam. Sisihkan kuahnya untuk digunakan sebagai kremesan.
  3. Kremesan : Campurkan semua bahan kremesan, aduk rata. Kemudian ambil 1 sendok sayur ukuran kecil, tuang bertahap dalam minyak panas. Goreng hingga kering dan kecoklatan.
  4. Ayam Goreng : Langkah awal buat bahan pencelup, kemudian celupkan ayam presto dalam bahan celupan. Goreng dengan menggunakan minyak panas sampai ayam berwarna kuning kecoklatan (goreng secukupnya jangan terlalu kering ya). Angkat, tiriskan.
Resep Membuat Sambal Ala Ny.Suharti 

BAHAN-BAHAN SAMBAL :

  • Cabai merah keriting 250 gram (rebus utuh lalu uleg halus)
  • Tomat 2 buah (parut)
  • Ebi 13 buah (rendam air panas, uleg halus)
  • Bawang putih 9 siung (iris halus)
  • Minyak goreng secukupnya
  • Gula merah secukupnya
  • Garam secukupnya

CARA MEMBUAT SAMBAL ALA NY.SUHARTI :

  1. Tumis bawang putih hingga tercium aroma wangi sedap, masukkan semua bahan. Masak hingga mengental, lalu tambahkan gula merah dan garam.
  2. Ayam goreng kremes suharti siap dinikmati selagi hangat lengkap dengan sambal dan lalaban sesuai selera. Nyam!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar