Selasa, September 06, 2016

Malbi

MALBI DAGING SAPI

Bahan :
- ¼ daging sapi cuci bersih potong kecil2
- 6 sdm kecap manis
- 200ml/ 1 gelas santan kental
- minyak goreng untuk menumis
- 1 sdt gula pasir
- 600cc / 3 gelas air

Bumbu 1 :
- 5 siung bwg putih
- 3 siung bawang merah
- 10 butir merica
- 1 sdt ketumbar kasar disangrai sampai harum
- 3 cm jahe
- 1 sdt garam kasar
- 5 buah cengkeh saya pakai yg sdh dikeringkan
- 1 bh pekak ( bumbu rempah yg berbentuk bintang )
- biji pala secukupnya sesuaikan selera

Bumbu 2 :
- 1 batang serai dikeprak
- 3 ruas jari lengkuas muda dikeprak
- 2 lbr daun jeruk purut
- 3 lbr daun salam
- sedikit asam jawa larutkan dg air . Buang ampasnya.

Cara membuat :
Masak 3 gelas air hingga mendidih ,rebus daging hingga empuk. Buang busa yang Ϟƍ mengapung di air rebusan. Setelah daging empuk sisihkan. Air rebusannya jangan dibuang.
Panaskan minyak goreng tumis bumbu 1 sambil di aduk hingga harum, masukkan bumbu 2 ,air larutan asam jawa, gula, tambahkan kecap manis, terakhir masukan daging beserta air rebusannya . Masak  hingga airnya sedikit berkurang. Terakhir masukkan santan kental. Aduk perlahan, jangan sampai santannya pecah. Masak hingga kuahnya mengental. Selesai deh. Dihidangkan dg taburan bawang goreng.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar