Sabtu, Juni 27, 2015

Buncis sechuan

Resep Buncis Sechuan
Resep : Titin Alwi
Bahan
100 gram daging giling
200 gram baby buncis , rebus sebentar
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 buah bawang bombay, iris panjang
3 buah cabai kering, cincang halus
1 sendok makan saus sambal
1 sendok makan saus tomat
1 sendok makan saus tiram
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
200 ml air
1 sendok teh maizena, dilarutkan dalam 1 sendok teh air
2 batang daun bawang, potong serong
1 sendok teh minyak wijen
2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara :
Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai kering sampai harum. Masukkan daging giling. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan buncis. Aduk hingga setengah layu.Tambahkan saus sambal, saus tomat, saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.Tuang air. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena. Aduk rata. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup.Tambahkan daun bawang dan minyak wijen. Aduk rata. Masak sampai matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar