TAHU GEJROT kw
by tehNita
#faseinduksi
#fasekonsolidasi
#fasemaintenance
Dikala musim penghujan tiba, biasanya perut suka krucuk2 ya pingin ngemil, akhirnya iseng2 ah bikin tahu gejrot kawe, alhamdulillah rasa tdk mengecewakan lho... Rasanya mirip dan enak menurut saya, karena untuk yang fase induksi belum boleh tahu... jadi saya persembahkan resep ini untuk para newbie ya... semoga bermanfaat.
Bahan-bahan :
5 butir telur kocok lepas
1/2 sdt garam HS
Minyak barco
Bahan sambal diuleg kasar :
2 siung bawang merah
1 siung bawang putih
5 pcs cabe rawit hijau
5 pcs cabe rawit merah
Bahan Kuah Sambal :
2 sdm cuka apel tahesta
150 ml air
1 sdt saos tehnita(resep sdh ada dialbum)
2 pcs gula diabetasol
Penyedap rasa secukupnya
Cara membuatnya :
-Kukus telur sampai matang lalu angkat dan biarkan suhu ruangan, lalu potong kotak kecil kemudian goreng sampai telur berwarna kecoklatan, sisihkan.
- rebus kuah sambal sampai mendidih lalu matikan kompot kmdn masukkan bahan sambal uleg aduk2 test rasa.
-angkata dan sajikan
Penyajian :
Siapkan mangkuk lalu potong2 tahu kw kmd siram dengan kuah sambal gejrot.
Selamat mencoba.
Rabu, Februari 07, 2018
Tahu Genjrot Teh Nita
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar