Sabtu, September 13, 2014

Dasar Gerakan Senam Kegel


sumber : Ayahbunda.co.id
Image by : Dokumentasi Ayahbunda

Gerakan senam kegel dapat menguatkan otot seputar vagina dan perut kencang. Seks pun makin "mencekeram"!

Berikut ini dasar gerakan senam kegel:
1. Berbaring telentang, tangan di samping tubuh.

2. Buka kaki 30 cm dan tekuk lutut, telapak kaki menyentuh lantai. Sanggah pundak dan kepala dengan bantal.

3. Relaks, kendurkan seluruh otot tubuh kecuali otot PC (otot dasar panggul/pubococcygeus muscles). Bernapas normal dan hindari menegangkan atau menggerakkan paha, bokong, dan otot perut selama berlatih.

4. Gerakan lambat. Kontraksikan otot PC perlahan-lahan dari ringan hingga maksimal, tahan 4 detik. Lemaskan dan relaks, 4 detik. Lemaskan dan relaks, 4 detik. Ulangi 5 kali.

5. Tingkatkan secara bertahap hingga mencapai 10 detik baik untuk kontraksi maupun relaks.

6. Gerakan cepat, kontraksikan otot PC, tahan 1 detik, lemaskan 1 detik. Ulangi 5 kali. Perbanyak ulangan kontraksinya secara bertahap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar